
Sekolah Pascasarjana Universitas Gadjah Mada (SPs UGM) menggelar diskusi lanjutan dengan Wakil Dekan Bidang Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat dari Fakultas Pertanian dan Fakultas Peternakan, serta Direktur Kemitraan dan Relasi Global UGM.untuk membahas kerja sama akademik, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat dengan Zhengzhou University (ZZU). Pertemuan ini berlangsung pada 12 Maret 2025 di Ruang Sidang Pimpinan Lt. 2 SPs UGM.
Diskusi ini berfokus pada beberapa aspek strategis kerja sama, termasuk mobilitas akademik dengan skema penerimaan mahasiswa ZZU ke UGM dan program supervisi bersama Selain itu, dibahas pula mekanisme nominasi mahasiswa ZZU yang akan melanjutkan studi di UGM serta penetapan supervisor pendamping.
Aspek lain yang menjadi perhatian adalah penyusunan prosedur dan hak/kewajiban dalam kerja sama, baik akademik maupun non-akademik, termasuk penyelenggaraan guest lecture dan public lecture. Kerja sama ini juga membahas bagaimana kolaborasi riset dan publikasi bersama antara peneliti serta koordinasi terkait penggunaan fasilitas laboratorium untuk mendukung kegiatan akademik dan penelitian.
Untuk memperdalam diskusi, para peserta pertemuan sepakat untuk mengagendakan pembahasan lanjutan guna menentukan langkah strategis ke depan.
Dengan adanya kerja sama ini, diharapkan dapat terbuka lebih banyak peluang kolaborasi di bidang Pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat antara UGM dan Zhengzhou University, sehingga mampu memberikan dampak positif bagi pengembangan ilmu pengetahuan dan inovasi di tingkat internasional.
Penulis: Arfikah Istari
Sumber Data: Sri Pangesti Tuhu