• Tentang UGM
  • Simaster
  • Perpustakaan
  • IT Center
  • Webmail
  • Informasi Publik
  • Bahasa Indonesia
    • Bahasa Indonesia
    • English
Universitas Gadjah Mada SEKOLAH PASCASARJANA
UNIVERSITAS GADJAH MADA
  • Beranda
  • Tentang Kami
    • Tentang Kami
    • Posisi
    • Keunggulan
    • Struktur Organisasi
    • Layanan dan Fasilitas
    • Kehidupan Kampus
    • Kontak
  • PPID
    • Informasi Publik
      • Informasi yang Wajib Disediakan dan Diumumkan secara Berkala
      • Informasi Tersedia Setiap Saat
      • Daftar Informasi Dikecualikan
    • Layanan Informasi
      • Alur dan Prosedur Permohonan Informasi
      • Alur dan Prosedur Pengajuan Keberatan atas Informasi
      • Prosedur dan Tatacara Penyelesaian Sengketa
      • Maklumat Pelayanan Informasi Publik
  • Akademik
    • Pengumuman
    • Dokumen Akademik
    • Kalender Akademik
  • Admisi
    • Program Studi
    • Beasiswa
    • Syarat Pendaftaran
    • Prosedur Pendaftaran
    • Biaya Pendidikan (UKT)
    • Registrasi
  • Kegiatan
    • Agenda
    • Berita
    • Penelitian
    • Pengabdian Masyarakat
  • Survei Layanan
  • Beranda
  • Berita
  • Kuliah Kerja Lapangan di Ujung Barat Flores: Prodi Ilmu Lingkungan Hadir di Labuan Bajo

Kuliah Kerja Lapangan di Ujung Barat Flores: Prodi Ilmu Lingkungan Hadir di Labuan Bajo

  • Berita
  • 19 Agustus 2025, 10.55
  • Oleh: pudji_w
  • 0

Dalam rangka mewujudkan tri dharma perguruan tinggi, Program Studi Doktor Ilmu Lingkungan Sekolah Pascasarjana Universitas Gadjah Mada melaksanakan kegiatan Kuliah Kerja Lapangan (KKL) di daerah Wae Rebo dan Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur. Kegiatan ini berlangsung pada tanggal 1-7 Juli 2025.

Pada kesempatan ini, Program Studi Doktor Ilmu Lingkungan mengangkat tema “Ekonomi Hijau dan Ekonomi Biru” dengan judul kegiatan “Dinamika Tren Eco Tourism untuk Mendukung Pariwisata Super Premium Di Nusa Tenggara Timur”. Sebanyak 25 mahasiswa berpartisipasi aktif dalam kegiatan KKL dibawah bimbingan dosen Prof. Dr. Drs. Eko Haryono, M.Si. dan Drs. Sudaryatno, M.Si.

Tujuan dari kegiatan ini memperkuat kolaborasi antara Sekolah Pascasarjana UGM dengan Pemerintah Nusa Tenggara Timur yang sudah diinisiasi sejak tahun 2022. Selain itu, kegiatan ini juga bertujuan untuk mendorong peningkatan edukasi terkait pengembangan lingkungan yang berkelanjutan serta mendukung pengembangan wilayah sesuai arahan pemerintah seperti mandiri pangan, air, dan energi.

Kegiatan diawali dengan perjalanan ke Perkampungan Wae Rebo dan dilanjutkan dengan penerimaan adat oleh warga Perkampungan Wae Rebo. Diskusi bersama warga dengan tema “Budaya Leluhur dalam Desakan Modernisasi Teknologi”.

Hari selanjutnya mahasiswa mengunjungi dan melaksanakan kegiatan talkshow di Padar Island, Long Beach/Pink Beach, Komodo Island, Taka Makassar, dan Manta Point. Talkshow membahas mengenai dinamika konsep ekowisata di kawasan super premium dengan keseimbangan lingkungan. Kegiatan ini mengundang perwakilan dari Kementerian Pariwisata, Taman Nasional Komodo, Komodo Survival Program, dan Politeknik El Bajo.

Kegiatan diakhiri dengan ramah tamah di daerah Kanawa Island. Mahasiswa disuguhkan dengan pemandangan alam yang mempesona dan menambah takjub akan keindahan wisata alam di Labuan Bajo.

Penulis : Siti Muyasaroh

Tags: eco tourism labuan bajo nusa tenggara timur pariwisata pulau komodo SDG 17: Kemitraan untuk Mencapai Tujuan SDG 4: Pendidikan Berkualitas SDG 9: Industri Inovasi dan Infrastruktur

Recent Posts

  • Kegiatan Pemantauan Potensi Air Tanah di Kubu Raya: Magister Pengelolaan Lingkungan SPs UGM Dan Pemprov Kalbar Siap Jawab Krisis Air Bersih
  • Dorong Pengembangan SDM Statistik, Prodi Doktor Kependudukan Sosialisasi ke BPS Kota Surakarta
  • Kerja Sama Sekolah Pascasarjana UGM dan Kementerian Transmigrasi Selenggarakan Ekspose Laporan Akhir Studi Pengembangan Ekonomi Kawasan Transmigrasi Koridor Jalan Tol Trans Sumatera
  • PSPSR UGM Laksanakan Program Pengabdian “NUSA BUDAYA” di Padukuhan Pringgading Bantul
  • MPRK UGM Perkenalkan Keamanan Manusia dalam Kunjungan Studi UKSW Salatiga
Universitas Gadjah Mada
Sekolah Pascasarjana
UNIVERSITAS GADJAH MADA
Jl. Teknika Utara, Pogung, Sinduadi, Mlati, Sleman, Yogyakarta, 55284
Telp. (0274) 544975, 564239
Email : sps@ugm.ac.id

© Universitas Gadjah Mada

KEBIJAKAN PRIVASI/PRIVACY POLICY

[EN] We use cookies to help our viewer get the best experience on our website. -- [ID] Kami menggunakan cookie untuk membantu pengunjung kami mendapatkan pengalaman terbaik di situs web kami.I Agree / Saya Setuju