• Tentang UGM
  • Simaster
  • Perpustakaan
  • IT Center
  • Webmail
  • Informasi Publik
  • Bahasa Indonesia
    • Bahasa Indonesia
    • English
Universitas Gadjah Mada SEKOLAH PASCASARJANA
UNIVERSITAS GADJAH MADA
  • Beranda
  • Tentang Kami
    • Tentang Kami
    • Posisi
    • Keunggulan
    • Struktur Organisasi
    • Layanan dan Fasilitas
    • Kehidupan Kampus
    • Kontak
  • PPID
    • Informasi Publik
      • Informasi yang Wajib Disediakan dan Diumumkan secara Berkala
      • Informasi Tersedia Setiap Saat
      • Daftar Informasi Dikecualikan
    • Layanan Informasi
      • Alur dan Prosedur Permohonan Informasi
      • Alur dan Prosedur Pengajuan Keberatan atas Informasi
      • Prosedur dan Tatacara Penyelesaian Sengketa
      • Maklumat Pelayanan Informasi Publik
  • Akademik
    • Pengumuman
    • Dokumen Akademik
    • Kalender Akademik
  • Admisi
    • Program Studi
    • Beasiswa
    • Syarat Pendaftaran
    • Prosedur Pendaftaran
    • Biaya Pendidikan (UKT)
    • Registrasi
  • Kegiatan
    • Agenda
    • Berita
    • Penelitian
    • Pengabdian Masyarakat
  • Survei Layanan
  • Beranda
  • Berita
  • FGD Pemberdayaan Ekonomi Berbasis Masjid Dorong Kemandirian dan Penguatan Usaha Jamaah

FGD Pemberdayaan Ekonomi Berbasis Masjid Dorong Kemandirian dan Penguatan Usaha Jamaah

  • Berita
  • 29 Januari 2026, 08.05
  • Oleh: pudji_w
  • 0

Sekolah Pascasarjana Universitas Gadjah Mada (SPs UGM) bekerja sama dengan Departemen Ekonomi dan Keuangan Syariah Bank Indonesia (DEKS-BI) menyelenggarakan Focus Group Discussion (FGD) Pemberdayaan Ekonomi Berbasis Masjid pada Selasa (20/1) di Ruang Sidang A Lantai 5 SPs UGM. Kegiatan ini merupakan bagian dari pilot project Program Pemberdayaan Ekonomi Berbasis Masjid yang bertujuan memperkuat peran masjid tidak hanya sebagai pusat ibadah, tetapi juga sebagai wahana kegiatan sosial dan penggerak ekonomi umat.

FGD ini dilaksanakan berdasarkan Kontrak Kerja Sama yang telah terjalin antara SPs UGM dengan DEKS-BI. Studi SPs UGM, takmir Masjid Miniatur Baiturrahman Aceh (Bantul), Masjid Ar-Rohmah (Klaten), dan Masjid Al-Falah (Sragen), pengurus LazisMu, serta Pimpinan Daerah Muhammadiyah dari masing-masing kabupaten hadir aktif dalam FGD.

Dekan Sekolah Pascasarjana UGM, Prof. Ir. Siti Malkhamah, M.Sc., Ph.D., dalam sambutannya menyampaikan harapan agar inisiatif pemberdayaan ekonomi berbasis masjid dapat terus berlanjut dan berkembang secara berkesinambungan. Ia menegaskan bahwa meskipun kerja sama formal memiliki batas waktu, semangat kolaborasi dan implementasi program di tingkat masjid diharapkan tetap berjalan dan memberi dampak nyata bagi jamaah.

Pengantar FGD disampaikan oleh Dr. Dumairy, M.A., yang menekankan pentingnya masjid memiliki peta jalan (roadmap) menuju kemandirian keuangan, ramah-jamaah, serta kesiapan menggerakkan ekonomi umat. Dalam konteks ini, masjid didorong untuk mampu membiayai kebutuhan operasionalnya secara mandiri, mengelola dana umat secara akuntabel, serta menjadi simpul pengembangan usaha jamaah melalui pembentukan dan penguatan Badan Usaha Milik Masjid (BUMM).

Sesi utama FGD diisi dengan paparan dan masukan dari para perwakilan takmir masjid, LazisMu, dan Pimpinan Daerah Muhammadiyah dari Bantul, Klaten, dan Sragen. Para peserta berbagi pengalaman, praktik baik, serta tantangan dalam pengelolaan keuangan masjid, pemeliharaan muzakki, pemberdayaan mustahik, pengembangan unit usaha, hingga pemanfaatan media digital untuk memperluas jangkauan dan dampak program.

Melalui diskusi interaktif, masing-masing perwakilan diharapkan menyampaikan ide-ide inovatif dan peluang usaha yang dapat dikembangkan berbasis potensi masjid dan jamaah. Masukan-masukan tersebut menjadi bahan penting untuk melengkapi dan menyempurnakan temuan awal Tim Studi SPs UGM, sekaligus merumuskan langkah strategis ke depan.

FGD ini diharapkan menghasilkan rekomendasi konkret dan aplikatif guna memperkuat peran masjid sebagai pusat pemberdayaan ekonomi umat yang berkelanjutan, inklusif, dan adaptif terhadap perkembangan zaman.

Penulis: Arfikah Istari

Tags: SDG 1: Tanpa Kemiskinan SDG 11: Kota dan Pemukiman yang Berkelanjutan SDG 17: Kemitraan untuk Mencapai Tujuan SDG 8. Pekerjaan Layak dan Pertumbuhan Ekonomi

Recent Posts

  • FGD Pemberdayaan Ekonomi Berbasis Masjid Dorong Kemandirian dan Penguatan Usaha Jamaah
  • Webinar Nexus : Integrasi ESG Dan Green Skills Menuju Pembangunan Berkelanjutan
  • SPs UGM Lahirkan 79 Lulusan Berprestasi
  • Potensi Mata Air di Dlingo Bantul Dikaji untuk Dukung Akses Air Bersih Berkelanjutan
  • Masyarakat Dukung Pekarangan Wukirsari Imogiri Bantul sebagai Agrowisata Berbasis SDGs
Universitas Gadjah Mada
Sekolah Pascasarjana
UNIVERSITAS GADJAH MADA
Jl. Teknika Utara, Pogung, Sinduadi, Mlati, Sleman, Yogyakarta, 55284
Telp. (0274) 544975, 564239
Email : sps@ugm.ac.id

© Universitas Gadjah Mada

KEBIJAKAN PRIVASI/PRIVACY POLICY

[EN] We use cookies to help our viewer get the best experience on our website. -- [ID] Kami menggunakan cookie untuk membantu pengunjung kami mendapatkan pengalaman terbaik di situs web kami.I Agree / Saya Setuju