Yogyakarta (20/08/2024) – Sekolah Pascasarjana Universitas Gadjah Mada (SPs UGM) telah membagikan kurang lebih 500 botol isi ulang ramah lingkungan (tumbler) kepada narasumber, moderator, pembahas, tamu undangan, serta peserta Seminar Transportasi Perkeretaapian yang diselenggarakan selama tiga seri. Gerakan pembagian tumbler ini merupakan salah satu langkah nyata yang diambil SPs UGM dalam mendukung program pembangunan lingkungan berkelanjutan dan pengurangan sampah plastik di lingkungan kampus.
Dekan SPs UGM, Prof. Ir. Siti Malkhamah, M.Sc., Ph.D., menyatakan bahwa pembagian tumbler ini adalah bentuk komitmen SPs UGM dalam mendorong baik pihak internal maupun eksternal UGM untuk bersama-sama mengurangi penggunaan botol plastik sekali pakai. “Kami berharap kegiatan ini dapat menjadi pemicu bagi seluruh pihak yang terlibat untuk lebih peduli terhadap lingkungan dengan mengurangi sampah plastik, baik selama berada di kampus maupun dalam kehidupan sehari-hari,” ungkapnya.
Lebih lanjut, Prof. Siti Malkhamah menekankan bahwa SPs UGM mengemban misi untuk mendukung keberlanjutan (sustainability) dengan berpartisipasi aktif dalam berbagai kegiatan yang berupaya mencegah timbulnya sampah plastik. Ia menambahkan bahwa kebijakan ini adalah bagian dari upaya SPs UGM untuk mendukung inisiatif lingkungan yang lebih besar, yang juga diharapkan dapat menjadi contoh bagi institusi lain dalam menjalankan kegiatan yang ramah lingkungan.
Dengan gerakan ini, SPs UGM berharap dapat menginspirasi seluruh civitas akademika dan masyarakat luas untuk lebih peduli terhadap lingkungan dan terus menerapkan kebiasaan yang mendukung kelestarian alam.
Penulis: Arfikah Istari
Tags: SDG 12: Responsible Consumption and Production; SDG 13: Climate Action; SDG 11: Sustainable Cities and Communities; SDG 4: Quality Education