Jogja, (19) Sekolah Pascasarjana (SPs) UGM kembali meluncurkan beasiswa Pendidikan Sekolah Pascasarjana pada Agustus 2023 yang sering disebut juga dengan Beasiswa Parsial Sekolah Pascasarjana UGM. Beasiswa ini ditujukan bagi pelamar Prodi atau minat studi magister yang dikelola di SPs UGM.
Beasiswa yang sudah diluncurkan sejak tahun 2008 ini hanya dibuka tiap pendaftaran di semester gasal, dan diberikan bagi calon mahasiswa dengan keterbatasan ekonomi namun mempunyai kemampuan akademik yang mencukupi dan lolos seleksi.
Beasiswa tersebut diberikan bagi calon mahasiswa dengan keterbatasan ekonomi. Hal ini menunjukkan bahwa beasiswa tersebut merupakan upaya untuk memastikan akses yang setara terhadap pendidikan bagi semua orang sesuai dengan SDGs point ke 4 yaitu kualitas pendidikan berupa hak untuk mendapatkan akses yang sama di bidang pendidikan.
Waktu untuk pengajuan beasiswa pada saat calon mahasiswa sudah mendaftar pada salah satu prodi yang berada di SPs UGM, tanpa menunggu pengumuman penerimaan.
Beasiswa yang diberikan berkisar antara 25%, 50% atau 75% dari UKT prodi/minat studi yang dituju ini, dilamar oleh 83 calon mahasiswa di periode ini.
Setelah diseleksi secara administrasi, hanya 52 yang berhak lanjut mengikuti seleksi wawancara, dan dari 52 calon yang mengikuti seleksi wawancara, 46 dinyatakan diterima, sisanya tidak lolos seleksi.
Dari 46 yang diterima, 60,87 % atau sejumlah 28 orang adalah perempuan, dan 39,13% laki-laki yang tersebar di hampir seluruh prodi dan minat studi yang berada di SPs UGM.
Salah satu penerima beasiswa tahun 2022 dari Program Studi Magister Teknik Biomedis, Chandra Pratiwi menyampaikan kegembiraan dan harapannya. Saat diwawancara Chandra menyampaikan “Dengan adanya beasiswa pascasarjana saya merasa terbantu dalam hal uang semester atau UKT, dengan syarat minimum IPK yang harus saya pertahankan, menjadi salah satu yang dapat memotivasi saya untuk terus belajar dan aktif di kelas.” ujarnya.
Lebih lanjut Chandra menyampaikan “Selain itu, beasiswa ini memberikan peluang bagi penerimanya untuk dapat merasakan bagaimana bekerja di institusi pendidikan, karena diharuskan untuk magang dalam sehari itu minimal satu jam.” tambahnya.
Beasiswa ini dahulunya terbatas hanya bagi lulusan S1 UGM, namun karena terus meningkatnya permohonan, maka beasiswa ini juga diberikan dari lulusan PTN dan PTS dengan ketentuan Akreditasi Universitas minimal A atau B, dan ketentuan lain yang sudah ditetapkan.
Untuk mengajukan beasiswa ini, tidak perlu datang ke SPs UGM, namun cukup dengan dengan mengakses website http://pasca.ugm.ac.id , kemudian pilih menu admisi, selanjutnya pilih menu beasiswa, maka akan muncul flayer-nya dan tautan untuk pendaftaran. (SPs/arni)